Kamis, 26 April 2012

Tips : Menghindari Mata Lelah Saat Berada Di Depan Komputer


Penggunaan komputer bagi masyarakat saat ini sudah seperti menjadi bagian dari gaya hidup. Hampir setiap hari kita menggunakan komputer baik untuk mengerjakan tugas, berselancar didunia maya, atau hanya untuk bermain game saja. Namun, terlalu lama didepan komputer bisa menyebabkan mata lelah atau bahkan bisa menimbulkan sakit kepala bagi sebagian orang. Hal ini disebabkan oleh radiasi pancaran dari layar komputer yang menyerang mata terus menerus. Untuk menghindari hal tersebut berikut ada beberapa tips yang bisa diterapkan untuk mengurangi dampak radiasi layar komputer :


1. Menjaga Jarak Pandang
    Usahakan ketika menghadapi komputer jangan terlalu dekat dengan layar komputer. Jarak aman untuk          menghadapi layar komputer adalah sekitar 60cm - 100cm . Jika anda masih kurang jelas dengan jarak tersebut sebaiknya zoom layar komputer hingga anda merasa nyaman, jangan anda yang justru mendekat ke komputer.

2. Sesuaikan Settingan layar
    Pengaturan cahaya seperti brightness,colour,sharpness, juga ikut berpengaruh untuk mengurangi radiasi yang keluar dari layar komputer. Sebaiknya sesuaikan settingan layar anda yang sesuai dengan kebutuhan anda. Jangan terlalu terang atau juga jangan terlalu gelap.

3. Seringlah Berkedip
    Sering kali kita terlalu fokus menghadapi komputer hingga kadang lupa berkedip. Berkedip akan selalu membasahi mata kita saat mata kita kering. Hal ini dapat mengendurkan jaringan di dalam mata kita untuk kembali menyesuaikan kondisi mata.

4. Mengistirahatkan Mata Secara berkala
    Hal ini perlu dilakukan agar mata kita terus mendapat penyegaran dan tidak terlalu terfokus dengan layar monitor. Usahakan minimal per 30 menit, kita memejamkan mata sejenak atau alihkan pandangan anda dari layar monitor.

5. Beralih dari Monitor Tabung ke Monitor LCD
    Untuk yang satu ini memang diperlukan biaya sedikit lebih mahal dibandingkan yang lain. Namun, ternyata monitor tabung memiliki tingkat radiasi lebih tinggi dibandingkan dengan monitor LCD. Nah, jika anda belum mampu untuk membeli monitor LCD ada baiknya anda membeli filter monitor untuk mengurangi radiasi, dengan haraga yang lebih murah tentunya dibandingkan harus membeli monitor LCD.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar